ECHO 17 - Sebagai seorang guru atau mahasiswa matematika, kadang kita merasa 
kesulitan dalam menggambar bangun bangun geometris, diagram, kurva, dsb.
 Namun sekarang tidak perlu bingung, sebab sudah ada software  opensource (perangkat lunak bebas dan sumber terbuka)yang bisa diunduh gratis untuk menyelesaikan problem matematika. Namanya GeoGebra. Detailnya sebagai berikut:
GeoGebra merupakan sofware matematika yang dapat menggabungkan konsep
 geometri dinamis, aljabra dan kalkulus. Atau dengan bahasa lain 
software ini dapat menunjukkan bentuk geometri dari suatu persamaan 
fungsi aljabra atau kalkulus. Hal sebaliknya juga dapat dilakukan yaitu 
jika kita menggambarkan suatu bentuk geometri maka software ini akan 
menunjukkan persamaan fungsi dari bentuk geometri tersebut. Tentunya 
software ini sangat bermanfaat untuk pengajaran konsep keterhubungan 
antara suatu fungsi aljabar dan geometri baik di tingkat Dasar atau 
Menengah. Apalagi software ini dapat digungakan secara gratis. Sebagai contoh saya mencoba membuat grafik dari 2 buah persamaan 
yaitu  x2 + y2=9 dan x+y=3. Dengan mengetikkan persamaan tersebut (satu 
persatu) ke dalam kotak input di bagian paling bawah maka akan tercipta 
grafiks seperti pada gambar di bawah. Atribut dari tiap grafik pun dapat
 diubah sesuai dengan yang diinginkan.
GeoGebra adalah software matematika dinamis untuk 
pendidikan di sekolah menengah yang menghubungkan geometri, aljabar, dan
 kalkulus. Di satu sisi, GeoGebra adalah sistem geometri dinamis. Kita 
dapat melakukan konstruksi dengan titik, vektor, segmen, garis, bagian 
berbentuk kerucut serta fungsi dan mengubahnya secara dinamis 
sesudahnya. Di sisi lain, persamaan dan koordinat dapat dimasukkan 
secara langsung. Dengan demikian, GeoGebra memiliki kemampuan untuk 
menangani variabel untuk angka, vektor dan titik, menemukan turunan dan 
integral fungsi. GeoGebra Mendukung Bahasa Indonesia.
LINK Download :  GeoGebra.



No comments:
Post a Comment
Terima kasih atas kunjungan anda. Silahkan tinggalkan komentar sobat dan dapatkan backlink satu arah langsung ke blog sobat dengan widget top komentator yang saya pasang di sidebar blog ini. Caranya dengan menjadi pemberi komentar terbanyak di blog ini, Komentar anda dapat dengan menyertakan LINK / ANCHOR TEXT atau promosi produk tertentu.
Terimakasih Atas Kunjungan Anda
Andrias Eka Fajar Darmawan
( Admin )